Masbro sekalian, kejadian ini dialami teman saya beberapa waktu yang lalu , disaat lagi enak-enaknya riding tiba-tiba pedal operan gigi / perseneling vixionnya gak mau balik ke posisi semula ketika diinjak maupun dicongkel.

Tentu hal ini membuat doi nggak nyaman sekali, sehingga motornya langsung dibawa ke bengkel untuk dicek apa yang jadi penyebab perseneleng yang tiba-tiba letoy tersebut .

Setelah dibongkar ketahuan deh penyebabnya , Yaak ternyata per pedal perseneling atau spring torsion nya mengalami retak dan hampir patah

(retak cuyy ๐Ÿ˜ฎ)

(spring torsion , gambar no.5)

Nah setelah ketemu sumber masalahnya , sekarang tinggal diganti saja pegas yang patah tersebut, tapi karena pada waktu itu mencari sparepart Per / Pegas perseneling vixion agak sulit , jadi akhirnya saya akalin menggunakan per perseneling milik Suzuki Satria FU 150.

Harganya juga murah cuma 10ribuan , pasangnya juga PnP cuma ada sedikit penyesuaian yaitu ujung per nya harus dipotong sekitar 3-4 mm disesuaikan dengan per bawaan vixion karena per satria ujungnya agak panjang.

Demikian masbro yang dapat saya sampaikan , jika masbro mengalami hal yang sama, segera bawa motornya ke bengkel kepercayaan sampeyan ๐Ÿ˜

Sekian Salam,

Kenthoet BoreUp ๐Ÿ˜Ž ๐Ÿ˜Ž

Email : jonathan.onadio@yahoo.com &

jonadio.kenthoet@gmail.com

Facebook Fanspage : Kenthoet BoreUp Blog

Twitter : @JonathanOnadio

Instagram : yonath_prakoso

Iklan

About Kenthoet Bore Up

pengen jadi bos, doain ๐Ÿ˜

Komentar Anda adalah Semangat Saya

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s